MATA LELAH KARENA GADGET, INI SOLUSINYA

Pekerjaan sekarang sudah dilakukan di rumah, jadi mata lelah karena gadget menjadi sebuah masalah umum. Tentu Anda tidak ingin mengalaminya karena mampu mempengaruhi produktivitas kerja.

Ada berbagai alasan mengapa mata menjadi lelah setelah menggunakan gadget. Mulai dari pancaran sinar ultra violet, durasi pemakaian, hingga cara menggunakan alat juga dapat menjadi sebabnya.

Jadi pengguna wajib mengetahui bagaimana standar keselamatan kerja menggunakan perangkat komputer atau gadget. Apabila tidak mengaplikasikannya pasti produktivitas akan menurun drastis.

Memang benar dalam kurun waktu satu atau dua hari saja dampaknya tidak terlalu parah. Namun jika dilakukan secara berkepanjangan maka dapat menimbulkan akibat yang cukup merugikan.

Baca Juga : SAKIT MATA AKIBAT HANDPHONE

Bahkan dalam kasus paling berat Anda bisa kehilangan indra penglihatan akibat penggunaan perangkat komputer tidak sesuai standar. Jadi pada artikel kali ini kami akan menjelaskan terkait standar keselamatan tersebut.

Selain untuk menjaga kesehatan anda, produktivitas kerja juga dapat dipertahankan bahkan meningkat. Tidak ada salahnya mengubah sedikit kebiasaan demi mendapatkan pencapaian lebih dalam jangka panjang.

Pada pembahasan berikutnya akan dijelaskan mengenai standar keamanan dan keselamatan kerja menggunakan perangkat komputer. Bukan hanya untuk komputer saja namun juga berlaku pada gadget lainnya.

Menghindari Mata Lelah Karena Gadget dengan Prosedur Keamanan Kerja

Dalam mengoperasikan perangkat komputer atau gadget, terdapat tiga poin penting untuk menjaga kesehatan mata. Berikut ini adalah prosedur penggunaan yang dapat Anda terapkan selama bekerja.

1. Pengaturan Jarak

Untuk menjaga agar mata tidak cepat lelah ketika menggunakan perangkat elektronik adalah mengatur jarak penggunaan. Setidaknya ada jarak 60 cm antara mata dan layar perangkat.

Dengan mengatur jarak minimal ini maka mata memiliki FOV cukup untuk melakukan penyesuaian pandangan. Jadi meskipun digunakan bekerja dalam jangka panjang tidak akan terlalu melelahkan.

2. Mengatur Durasi Fokus

Fokus dalam bekerja memang bagus, namun juga perlu refresh setiap beberapa saat agar mata tidak lelah. Tidak perlu mengalokasikan waktu terlalu lama untuk mengistirahatkan indra penglihatan.

Setiap dua jam kerja, luangkan waktu lima menit untuk memandang ke arah lain selain komputer. Dengan begini mata lelah karena gadget dapat dihindari secara mudah.

Baca Juga : CARA MENGATASI SAKIT MATA

3. Mengatur Kecerahan Layar

Perangkat modern sudah sangat canggih sehingga kecerahan layar dapat disesuaikan. Apalagi jika tempat kerja Anda memiliki pencahayaan kurang. Jadi sesuaikan agar tidak terlalu silau untuk mata.

Mengatur perangkat menjadi terlalu redup juga tidak baik untuk penglihatan. Karena mata akan bekerja terlalu keras untuk melihat layar tersebut. Jadi sesuaikan agar nyaman digunakan.

Ketiga prosedur keamanan tersebut tentunya mudah diterapkan oleh siapa saja. Sadar terhadap stamina juga bisa menjadi kunci penting, ketika lelah bekerja luangkan waktu untuk beristirahat.

Mata Lelah Karena Gadget, ini Risiko Jangka Panjangnya

Kondisi penglihatan yang lelah memang tidak terlalu berbahaya bagi kesehatan. Namun jika dibiarkan tentu saja kesehatan indera penglihatan dapat terdegradasi. Banyak penyakit yang dapat menyerang ketika hal ini terjadi.

Risiko paling sering dialami oleh para pekerja yang berhubungan dengan komputer adalah rabun jauh. Kondisi retina yang terlalu sering fokus terhadap benda dalam jarak dekat dapat membuatnya terlalu terbiasa.

Jadi otot pada mata kurang peka ketika mengatur jarak pandang jauh. Hal seperti ini tentu sangat mengganggu karena Anda harus menggunakan kacamata. Bahkan jika dibiarkan dapat menjadi semakin parah.

Pembengkakan pada bagian kelopak mata juga sering dialami oleh para pekerja jarak jauh. Terlalu lama memandang layar komputer membuat bagian bawah kelopak mata mengalami kelelahan otot.

Akibatnya terjadi inflamasi karena otot dipaksa untuk selalu fokus. Hal ini hampir sama seperti ketika Anda mengangkat barang berat dalam jangka waktu lama. Pasti akhirnya terjadi inflamasi atau pembengkakan otot.

Apabila mengoperasikan perangkat dalam jarak terlalu dekat dan durasinya lama potensi kanker tentu ada. Radiasi dari alat elektronik dapat memicu sel untuk bermutasi dan berubah menjadi kanker.

Hal seperti itu memang jarang terjadi, namun potensinya tentu ada. Oleh karena itu Anda harus memperhatikan keselamatan saat bekerja. Masalah mata lelah karena gadget tidak boleh dianggap sepele.

Originally posted 2021-07-27 19:59:04.