Malaysia merupakan negara yang letaknya berdekatan dengan Indonesia. Tak heran jika universitas terbaik di Malaysia seringkali menjadi sasaran para pelajar Indonesia untuk melanjutkan pendidikan.
Selain kualitasnya, melanjutkan kuliah di Malaysia jauh lebih terjangkau biayanya dibandingkan jika berkuliah di negara barat lainnya.
Daftar Universitas Terbaik di Malaysia
Melanjutkan kuliah di luar negeri mampu memberikan pengalaman dan pola belajar yang lebih berkembang, karena kamu akan mempelajari kultur belajar yang ada di negara lain.
Malaysia merupakan negara yang tepat untuk melanjutkan kuliah karena disana tersedia banyak sekali universitas bagus dengan berbagai jurusan. Berikut beberapa rekomendasinya:
1. Universiti Teknologi Malaysia (UTM)
UTM adalah universitas yang berfokus pada bidang teknologi dan sains. Menggunakan sistem belajar yang efektif yang efisien, UTM terus mempertahankan posisinya sebagai universitas terbaik yang banyak diminati. UTM terletak di Johor baru dan Kuala Lumpur.
Universitas ini berdiri sejak tahun 1972 dan memiliki 7 jenis fakultas. Universitas ini lebih banyak berfokus terhadap ilmu sains dan teknologi, sehingga bagi kamu yang ingin memilih jurusan ilmu sosial bisa terbilang cukup terbatas.
Untuk bisa masuk ke universitas ini, kamu harus memenuhi kemampuan berbahasa Inggris dengan skor 500 untuk TOEFL, >59 untuk TOEFL IBT dan minimal 5.5 untuk IELTS.
Jika jamu masih kesulitan untuk mendapatkan skor yang sesuai, bisa mengikuti kelas daring yang diselenggarakan untuk bisa memiliki kemampuan bahasa Inggris yang sesuai.
2. Universiti Sains Malaysia (USM)
USM merupakan institusi pendidikan tinggi yang paling tua di Malaysia bagian utara. Universitas ini sudah berdiri sejak 1 juni 1969 dan memiliki tiga kampus, yaitu kampus utama berlokasi di Penang, kampus untuk ilmu kesehatan di Kelantan dan kampus ilmu teknik di Nibong Tebal.
Meskipun berfokus pada ilmu sains, namun USM juga menawarkan berbagai jurusan seperti kedokteran, ilmu terapan, ilmu alam, pendidikan, ilmu sosial, farmasi, dan lain sebagainya. Kualitas dan kepopuleran universitas ini membuat jumlah pendaftar tiap tahunnya sangat banyak.
Kamu harus siap bersaing jika ingin melanjutkan kualitas di sana. USM merupakan universitas lengkap yang menyediakan berbagai fasilitas, mulai dari olahraga, akomodasi, hingga rekreasi. Kamu bisa menikmati berbagai fasilitas untuk menyalurkan hobi.
3. Universiti Kebangsaan Malaysia (UKM)
UKM adalah universitas negeri yang berlokasi di Bandar Baru Bangi, Selangor, lebih tepatnya berada di selatan Kuala Lumpur. Ini merupakan universitas terbaik ketiga yang ada di Malaysia yang sudah ada sejak 18 Mei 1970.
Perjalanan untuk masuk ke universitas ini tidaklah mudah, karena kamu harus memenuhi beberapa persyaratan yang ditentukan. Institusi ini awalnya lahir dari aspirasi masyarakat yang ingin membuat bahasa Melayu sebagai bahasa nasional dan juga pengetahuan.
Saat ini UKM telah berkembang sangat pesat dan memiliki 13 fakultas dengan bidang ilmu yang berbeda. Namun, untuk pelajar yang berasal dari luar negeri hanya tersedia 9 fakultas yang dilengkapi dengan program kelas internasional.
4. Universiti Putra Malaysia (UPM)
UPM menawarkan jenjang pendidikan sarjana dan pascasarjana yang berfokus khusus pada ilmu agrikultur. Universitas ini berlokasi di Seri Kembangan, Selangor, Malaysia.
Tahun ini UPM berhasil menduduki posisi ke 33 dalam jajaran universitas terbaik yang ada di kawasan Asia. Awalnya UPM memang hanya berfokus pada ilmu agrikultur dan pertanian. Namun, saat ini UPM sudah banyak berkembang dan membuka fakultas lain.
Kamu bisa menemukan berbagai jenis program studi di UPM seperti teknik, sains, bisnis, ilmu sosial hingga kedokteran.
5. Universiti Malaya (UM)
UM adalah universitas ternama nomor satu yang ada di Malaysia. Bahkan UM telah berhasil masuk dalam daftar 100 universitas terbaik yang ada di dunia. UM adalah universitas negeri yang berlokasi di Kuala Lumpur.
UM merupakan universitas tertua yang ada di Malaysia, sejumlah tokoh penting di Malaysia merupakan lulusan dari UM seperti Anwar Ibrahim yang merupakan Deputi Perdana Menteri Malaysia ke-7 dan Mahathir Mohammad yang merupakan Perdana Menteri Malaysia ke-4.
Program ilmu yang ditawarkan UM sangatlah beragam, kamu bisa memilihnya sesuai dengan minat masing-masing. Di sana kamu bisa mempelajari kajian islam sampai studi bahasa.
Dahulu universitas ini mempunyai cabang di Singapura yang sekarang berubah menjadi National University of Singapore. Tak heran jika sistem pembelajaran di kedua universitas ini cukup mirip.
Jika ingin melanjutkan sekolah di luar negeri kamu harus berupaya keras mengikuti kurikulum dan beradaptasi dengan lingkungan sekitar dengan baik.
Memilih universitas terbaik di Malaysia merupakan hal yang perlu dilakukan dengan cermat agar kamu bisa mendapatkan jurusan yang sesuai dengan minat. Kamu juga bisa mengikuti berbagai program beasiswa yang diselenggarakan oleh universitas tertentu untuk mendapatkan potongan biaya.