CARA CHECK COVERAGE APPLE YANG PALING MUDAH DI INDONESIA

Memang pengguna awam sering kesulitan dalam hal cara check coverage Apple yang digunakan. Pengecekan ini sebenarnya dilakukan untuk melihat bagaimana detail garansi dan informasi lainnya.

Sehingga pengguna dapat mengetahui apakah device tersebut asli atau tidak. Dengan mengecek warranty yang ada pada sebuah device maka keamanan juga nantinya akan terjamin.

Perangkat yang digunakan tidak memiliki spoofer, keylogger, atau aplikasi malicious lainnya. Oleh karena itu proses pengecekan sebaiknya dilakukan sebelum membeli perangkat terutama tangan kedua.

Karena pada saat sebuah gadget sudah pernah digunakan oleh orang lain maka kita tidak tahu ada apa saja di dalamnya. Oleh karena itu proses pengecekan secara detail wajib dilakukan pengguna baru.

Mulai dari bagaimana kondisi fisik hingga keaslian nomor seri dari device yang akan digunakan. Sehingga perangkat yang akan dipakai benar-benar legit dan aman meskipun dari tangan kedua.

Apabila gadget baru maka proses pengecekan seperti ini adalah prosedur yang dilakukan setelah pembelian. Pengguna akan memiliki hak untuk mengetahui bagaimana kondisi perangkat mereka.

Dengan memiliki keleluasaan terhadap detail dari alat maka pengguna juga dapat memperoleh banyak keuntungan. Tentu Anda perlu memanfaatkannya gar semakin mudah dalam melakukan pengoperasian.

Cara Check Coverage Apple Termudah

Ada beberapa langkah yang dapat digunakan untuk melakukan pengecekan hal tersebut. Ikuti langkah berikut ini agar Anda sebagai pengguna dapat mengetahui bagaimana kondisi detail dari gadget.

1. Cek Nomor Seri

Sebagai pengguna Anda perlu melakukan pengecekan nomor seri terlebih dahulu yang dapat dilakukan melalui menu profil id. Dari menu tersebut akan langsung terlihat berapa nomor serinya.

Apabila tidak memiliki akses pada profil id maka Anda bisa melihatnya melalui about device. Disitu nomor seri akan terlihat dan dapat dicocokkan dengan nomor seri di box Apple.

2. Masuk Situs Utama

Untuk melakukan pengecekan maka pengguna bisa melakukannya menggunakan situs check coverage Apple. Disitu pengguna cukup memasukkan nomor seri dari perangkat yang dimiliki.

Setelah nomor seri dimasukkan maka Anda akan mengetahui detail garansi dan lainnya terkait dengan perangkat. Jadi disini device benar-benar dapat dilihat orisinilitasnya.

3. Pengecekan Lain

Apabila pengguna ingin melakukan pengecekan terkait detail lainnya maka dapat memilih menu more. Disitu ada banyak detail lainnya yang dapat diketahui oleh pengguna perangkat.

Dengan menggunakan ketiga langkah tersebut maka Anda dapat melihat secara detail terkait kebutuhan garansi. Pengguna juga bisa memastikan bahwa device yang digunakan legit atau tidak.

Keuntungan Check Coverage Apple bagi Pengguna

Layanan ini memang disediakan untuk mempermudah para pengguna perangkat. Berikut ini adalah beberapa keuntungan yang bisa diperoleh dengan melakukan pengecekan coverage dari sebuah device.

1. Melihat Garansi

Anda mampu melihat masa garansi dari perangkat yang dimiliki secara mudah. Tidak hanya perangkat iphone saja namun aksesoris lain dari Apple bisa dilakukan pengecekannya disini.

Dengan memastikan ada atau tidaknya sebuah garansi maka proses appraisal terutama barang tangan kedua dapat lebih mudah. Jadi bisa disesuaikan dengan kondisi asli barang bersangkutan.

2. Melihat Legalitas

Para pengguna juga dapat melihat detail lainnya seperti kapan detail pembuatan dan nomor seri. Ini bertujuan untuk melihat apakah produk tersebut dijual dalam keadaan legal atau tidak.

Apabila ternyata device tersebut dijual dalam keadaan ilegal maka situs pengecekan akan menampilkan statusnya. Ini akan sangat berguna ketika Anda hendak membeli perangkat dari tangan kedua.

3. Mengecek Posisi

Apabila Anda kehilangan perangkat yang bersangkutan maka pengecekan tersebut bisa berfungsi sekaligus sebagai pelacak. Jadi pemilik bisa mengetahui dimana terakhir kali device aktif.

Dengan menggunakan cara ini maka Anda dapat segera melacak keberadaan perangkat. Proses pelacakan tentu sangat bermanfaat sehingga Anda tidak perlu khawatir device hilang.

Dengan ketiga keuntungan tersebut tentu saja akan sangat worth it bisa melakukan pengecekan sendiri. Jadi selalu catat nomor seri, itulah cara check coverage Apple lebih mudah dilakukan oleh pemilik.

Originally posted 2021-10-12 05:28:51.